Belakangan ini gw dapat tugas buat pelajarin hal mengenai Microsoft Share Point.
Yup, demi tuntutan pekerjaan (wkwkw) mau tak mau gw harus pelajari aplikasi tersebut.
Btw, boro-boro mao pelajari, pas ditanya aja gw gak ngerti buat apa tuh aplikasi...
Setelah menyelidiki langsung ke website Microsoft, akhirnya gw mengerti suatu hal.
Microsoft Sharepoint adalah produk Microsoft yang digunakan sebagai media berbagi informasi (sharing point, yaa sesuai namanya..)
Tujuannya adalah mengintegrasikan proses berbagi informasi (dengan menggunakan web) – ke pengguna yang melakukan bisnis (business user).
Sebelum munculnya MS Sharepoint, untuk membangun sebuah situs yang digunakan dalam proses bisnis; dibutuhkan peran seorang System Administrator. System Administrator akan melakukan proses persiapan situs, implementasi, pembuatan isi dan pengisian data.
Padahal belum tentu seorang System Administrator mengerti tentang kebutuhan bisnis yang diemban oleh situs tersebut. Dan kalaupun System Administrator bisa mengerti – maka dia harus menjadi superman – orang yang tahu segalanya mulai dari kebutuhan bisnis hingga teknis dan implementasinya >_<
MS Sharepoint, merubah pradigma tersebut dengan mendekatkan proses pengembangan situs bisnis menjadi lebih mudah dan dapat dilakukan oleh pengguna bisnis. Ini dapat terjadi karena didalam MS Sharepoint telah tersedia template-template standar dan fungsi-fungsi pembuatan situs, dan tampilan-tampilan standar tersebut dapat diatur dari antar muka web yang disediakan.
Kalo diliat-diliat, hal ini hampir sama konsepnya dengan CMS atau Content Management System. Hmm.. tapi bagaimana ya?
Kalo menurut beberapa blog yang gw kunjungi, ada yang bilang MS Sharepoint terlihat sebagai framework yang 70% sudah jadi. Artinya, dengan menggunakan kemampuan standar yang sudah tersedia, kita dapat dengan cepat membangun aplikasi bisnis melalui MS Sharepoint. 30% sisanya adalah tugas kita untuk melakukan penyesuaian (customization) agar tampilan / fungsi-fungsi standar tersebut sama persis dengan yang diinginkan.
Komponen-komponen standar tersebut antara lain:
1. List , yang dapat dipandang sebagai tabel dan menjadi komponen dasar dari komponen-komponen yang lain
2. Document Library, merupakan pengembangan dari List yang ditambah dengan relasi ke file-file; dapat dipandang sebagai folder penyimpanan
3. Picture Library, merupakan document library yang khusus untuk menyimpan file-file gambar
Istilah-istilah lain yang tak kalah pentingnya adalah WebPart, WSS, dan SPS.
WebPart adalah komponen presentasi didalam MS Sharepoint yang dapat diatur dengan menggunakan antar muka web yang tersedia.
WSS atau Windows Sharepoint Services adalah layanan (services) dasar MS Sharepoint yang tersedia sebagai bagian dari sistem operasi Windows.
SPS atau Sharepoint Portal Server adalah portal Sharepoint yang dibangun dengan menggunakan framework WSS; berbeda dengan WSS yang didistribusikan secara gratis, SPS memerlukan lisensi tersendiri. Dengan sendirinya, kalau kita mau menggunakan SPS, maka sistem operasi yang dibutuhkan adalah Windows yang sudah diinstall WSS.
WSS membutuhkan storage yang berupa database MS SQL Server (minimal SQL 2000 dengan SP3). Namun, jangan khawatir – WSS juga dapat menggunakan MSDE atau SQL 2005 Express Edition. Artinya, kita cuma perlu membeli OS Windows (cth: MS Windows 2003) dan sudah dapat mengembangkan aplikasi dengan Sharepoint.
Yang gw dapet info, ada yang menyarankan menggunakan MS SBS (Small Business Solution) – yang merupakan bundel OS (Windows 2003) – Database (MS SQL 2000) – WSS – SPS – ISA – Exchange. Bundel ini nampak jauh lebih murah jika dibandingkan dengan membeli secara terpisah.
Pertanyaan dikepala saya : apa alasannya sebuah perusahaan harus pakai sharepoint ? Kembangkan sendiri dg PHP khan bisa ?
ReplyDelete@wie Kalau sharing document bikin pake PHP ribet banget tu..
ReplyDeleteello bang, lam kenal.
ReplyDeletebang, guwe maw tanya neh seputar sharepoint 2010:
a. apakah sharepoint 2010 itu seperti joomla?
b. seorang yang tidak terlalu mengerti IT(programmer), bisa membuat suatu aplikasih halaman web. apakah artinya dalam pembuatan aplikasi(web page) di sharepoint 2010 seseorang itu bisa mendrag and drop web part yang tersedia?
c. Apakah fungsi dari programmer di sharepoint 2010 ini adalah membuat webpart-webpart dengan fungsi tertentu sehingga bisa dipakai untuk banyak aplikasi?
d. Apakah kita tidak bisa membuat suatu halaman aspx, dimana pada halaman tersebut sudah full dengan fungsi yang diinginkan?
mohon reply bang..hehe..tuntutan pekerjaan juga neh guwe...
thx ya bang...
@atas gw
ReplyDeletewah kebetulan gw uda gk pegang sharepoint lagi nih.. uda pindah haluan.. blom pelajari dengan dalem gan.. hehe
sedikit masukan om, kalo om pada dituntut pekerjaan, apa gak coba pindah haluan ke alfresco ajah om. mungkin gak sehebat share point sih, tapi open sourcenya memungkinkan kita untuk berekpresi. bahkan bisa web dav, bisa juga di kolaborasi ke ms office dan open office. kalo mau lebih detail bisa ke www.alfresco.com
ReplyDelete@mas gagah
ReplyDeletethanks mas gagah atas masukannya ^^
kalau boleh sdkt mnambahkan dan share, saya kasih dah link pembelajaran untuk IT pro, di stu jg ada ttg sharepoint 2010
ReplyDeletehttp://wss-id.org/blogs/narenda/archive/2010/11/29/10-ebook-baru-untuk-it-pro-indonesia.aspx
artikelnya bgus gan, sangat bermanfaat buat kita2 yg baca.. Mampir juga yuk ke blog saya.. Itung2 buat tuker ilmu di seputaran sharePoint , ini gan cekidot.. http://blog.jaringanhosting.com/index.php/category/sharepoint_hosting/
ReplyDelete